Kepsek SDN 1 Molawe Konut Ucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda

redaksi

KONUT – Sumpah Pemuda adalah satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia. Ikrar ini dianggap sebagai kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia.

Di ungkapkan Kepala Sekolah (Kepsek) SDN 1 Molawe, Kabupaten Konawe Utara (Konut) Haeriawati, Sumpah Pemuda ialah tonggak berdirinya suatu kemaslahatan sang pemuda.

” Kebaikan, kegunaan, kemanfatan seorang pemuda di Indonesia ini perlu di terapkan dalam jiwanya, ” ungkapnya.

Baca juga -->  Selama Menjabat, PJ Bupati Konut Belum Temukan Aset Pemda Terbengkalai

Atas dasar itu, ia berharap agar seluruh elemen pemuda dan pemudi di Indonesia dapat menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.

” NKRI ialah harga mati bagi bangsa Indonesia ini,” harapnya

WARTAWAN