Koramil Wundulako Dampingi Penyaluran Beras Bantuan Dari Pemprov Sultra

Kolaka, faktapemberitakorupsi.com
Guna memaksimalkan penyaluran bantuan berupa beras dari pemerintah provinsi Sulawesi Tenggara (Pemprov Sultra) melalui Dinas Ketahanan Pangan Sultra, personil Koramil Wundulako terjun langsung melakukan pendampingan dalam penyaluran bantuan tersebut.

Salah satu kelurahan yang dilakukan pendamping yakni dikelurahan Kowioha, kecamatan Wundulako, tercatat 164 kepala keluarga mendapatkan bantuan beras sebanyak 18 kilo perKK, Selasa (9/6).

Danramil Wundulako kapten inf Abd.Rahman mengatakan pihaknya selalu melakukan pendampingan kepada masyarakat saat akan mendapatkan bantuan. Hal ini dilakukan guna membantu pemerintah desa dan kelurahan agar dalam pelaksanaannya bisa berjalan lancar.

Baca juga -->  Lurah Lamekongga: Pergantian Kepala Lingkungan Berdasarkan Aturan, Bukan Usur Politik

“Jadi personil kami yakni para Babinsa, selaku melakukan koordinasi kepada pemerintah desa dan kelurahan dan juga pihak provensi untuk memberikan bantuan kepada yang betul-betul membutuhkan seperti keluarga kurang mampu dan tidak punya penghasilan sehingga bantuan ini dapat dirasakan oleh masyarakat secara menyeluruh. Dan Allhamndulilah warga mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan yabg diberikan sehingga dapat membantu meringankan beban akibat dampak wabah covid 19,” katanya.

Baca juga -->  Bupati Kolaka Timur Terus Tingkatkan Pembangunan Dan Pelayanan Kesehatan Di Pedesaan

Sementara itu, salah satu petugas provinsi mengatakan, pihaknya akan memberikan bantuan di kelurahan atau desa yang ada diseluruh wilayah kabupaten Kolaka. Sehingga melalui bantuan tersebut akan menstabilkan harga beras akan membuat harga gabah stabil . Dan ini memberikan peluang untuk memperbesar pengadaan dari produksi dalam negeri jadi meski kita terkena dampak covid 19, masih bisa menjaga harga stabil.

‘Semoga bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat akibat dampak Covid-19,” singkatnya. (Eno)

Baca juga -->  Pemdes Sabiano Tuntaskan Penyaluran BLT Tahap III

WARTAWAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *