Peringati HUT, Bawaslu Kolaka Bagikan Sembako ke Warga

Kolaka,faktapemberitakorupsi.com – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), Kabupaten Kolaka, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), memilih menggelar kegiatan bakti sosial dalam memeriahkan HUT Bawaslu yang ke 12. Kegiatan sosial dilaksanakan secara serentak diseluruh wilayah Indonesia, Kamis 9 April 2020.

Adapun kegiatan sosial yang dilaksanakan oleh Bawaslu Kolaka yaitu penyaluran puluhan paket sembako dan ratusan masker yang diberikan kepada masyarakat yang terkena dampak virus Covid-19.

Ketua Bawaslu Kolaka Juhardin mengatakan, kegiatan sosial yang dilakukan hari ini, adalah dalam menyemarakkan puncak hari ulang tahun Bawaslu ke-12 dengan mengambil tema ” Kebersamaan Melawan Covid-19 “.

Sehingga pihaknya menyiapkan puluhan paket sembako dan ratusan masker yang akan dibagikan kepada masyarakat.

Baca juga -->  Lagi, Bank BNI Serahkan Satu Unit Mobil Ambulance di Kolaka

” Saya kira pesannya adalah kita ingin berbagi bersama saudara-saudara kita yang kita emplementasikan ini dengan pembagian sembako dalam kebersamaan Bawaslu kabupaten Kolaka dalam berbagai antar sesama, khususnya bagi saudara-saudara kita yang merasakan dampak virus Covid-19 ini. Dan Allhamdulilah kita siapkan 60 paket sembako dan 122 masker ,” Ujarnya.

Juhardin juga mengapresiasi kepada seluruh anggota Bawaslu Kolaka yang sudah proaktif dalam memberikan kontribusinya, sehingga puluhan paket sembako dapat disiapkan.

” Karena temanya adalah kebersamaan maka secara kelembagaan tidak dianggarkan maka kita menghimpun kekuatan rekan-rekan Bawaslu yang ada dikabupaten Kolaka untuk berpartisipasi menyiapkan paket sembako sesuai dengan kemapuan dan keikhlasan, sehingga terkumpul 60 paket sembako dan ratusan masker yang kita bisa salurkan diempat titik. Dan kita memberikan yang layak dibantu seperti bagi para tukang becak,” ucapnya.

Baca juga -->  Peduli Kasih PK-PERKI GEB Sultra Jemaat Imanuel Kolaka Salurkan Paket Sembako

Ditambahkannya melalui bantaun yang diberikan dapat membantu dan meringankan beban hidup saudara-saudara kita yang sangat merasakan dampak virus Covid-19.

” Apalagi sudah ada himbauan pemerintah bahwa sejak tanggal 10 sampai tanggal 12 itu untuk berada dirumah, otomatis penghasilan mereka tidak akan ada,”Katanya.

Juhardi berharap Wabah Covid-19 ini dapat berlalu sehingga masyarakat bisa menjalankan aktivitas seperti biasanya.

” Kita juga berharap wabah Covid-19 ini bisa segera berlalu, sehingga aktivitas masyarakat bisa berjalan seperti biasanya dan perekonomian kembali normal,” Harapnya.

Baca juga -->  Lurah Lamekongga: Pergantian Kepala Lingkungan Berdasarkan Aturan, Bukan Usur Politik

Reporter : Mrs – SC
Editor : M.AL

WARTAWAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *