Polsek KPK Bersama Insan Pers Salurkan Takjil Kepada Pengendara

Kolaka,faktapemberitakorupsi.com.
Jajaran Kepolisian sektor Kawasan Pelabuhan Kolaka (Polsek KPK) untuk kesekian kalinya dibulan suci Ramadan 1441 Hijriah tahun ini, kembali melakukan kegiatan sosial dengan menyalurkan ratusan Takjil kepada pengendara yang melintas. Namun pembagian kali ini personil Polsek KPK yang dipimpin langsung Kapolsek KPK IPDA Maharani, SH menggandeng insan pers yang bertugas diwilayah kabupaten Kolaka untuk membagikan paket Takjil berupa nasi dos, Jumat sore (1/5) kemarin.

Kapolsek KPK IPDA Maharani mengatakan, sejak awal ramadhan pihaknya sudah mulai melakukan kegiatan pembagian Takjil secara gratis bagi kaum dhuafa dan masyarakat yang bermukim di sekitar Mako Polsek KPK maupun yang melintas di depan Mako Polsek KPK. Kali ini pihaknya sengaja menggandeng insan pers untuk membagikan paket takjil kepada pengendara.

“Alhamdulillah sejak puasa hari ke – 2 hingga sekarang kami sudah mulai membagikan ta’jil kepada masyarakat. Dan Insya allah kegiatan ini akan terus kita laksanakan selama selama bulan ramadhan,” katanya saat ditemui media ini, Jumat (1/5).

Baca juga -->  Dandim Kolaka Harapkan Peran Camat, Lurah Dan Kades Dalam Mencegah Dan Menanggulangi Penularan Virus Covid-19

Dalam pembagian Takjil, kata Maharani pihaknya setiap hari menyiapkan seratus paket Takjil dengan menu yang berbeda-beda setiap harinya.

“Rata-rata setiap hari kami siapkan seratus bungkus dengan menu yang berbeda-beda setiap hari mulai dari bubur kacang ijo, kue, es buah, es kelapa, bubur ayam, pisang ijo dan air mineral. Dan hari Jumat ini kita siapkan nasi dos. Dan kami mulai membagikan Takjil ini sekitar pukul 17:00,” akuhnya.

Baca juga -->  Dinas PKP Kolaka Gelar Penyemprotan Disinfektan dan Bagikan Ratusan Masker kepada Warga dan Pengendara

Maharani berharap melalui kegiatan ini dapat membantu membantu meringankan beban ekonomi warga yg terdampak Covid-19.

“Meskipun tidak seberapa yang penting kita bisa saling berbagi dan semoga kegiatan ini bisa bernilai ibadah,” harapnya. (Eno).

WARTAWAN

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *