Tunggu Peresmian, Wisata Pemancingan Inotu Mewao Siap Adakan Lomba

Koltim,faktapemberitakorupsi.com – Dalam rangka meningkatkan kualitas ekonomi rakyat, Pemerintah Desa Inotu, Kecamatan Poli-polia, Kabupaten Kolaka Timur mengoptimalkan keberadaan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Salah satunya BUMDes Wisata Inotu Mewao yang sedang gencar menekuni di bidang ekowisata.

Penjabat (Pj) Kepala Desa Inotu Nursamsi mengatakan, badan usaha milik desa (Bumdes) ini dibentuk, berdasarkan hasil Musyawarah Desa (Musdes) tahun 2019. Bidang usaha yang saat ini sedang berjalan yaitu wahana pemancingan ikan dengan lahan kolam seluas 18×23 meter persegi.

“ Disini macam-macam ikanya, ada Nila, Mujair, Ikan Gabus, dll,” Ujarnya, Pada Jumat (17/04).

Baca juga -->  Bupati Koltim,Himbau Perayaan HUT Koltim Ke 7 di Rumah Saja.

Karena masih dalam tahap optimalisasi, wisata tersebut belum bisa di fungsikan lanjutnya, jika telah diresmikan Bupati, bersamaan akan di lakukan Lomba pemancingan.

“ Jadi untuk sekarang belum bisa di fungsikan, Karena belum di resmikan oleh Bupati, kalau sudah diresmikan sekalian akan ada lomba juga, hadiah utamanya 1 unit motor, jadi kita tunggu saja,” Ungkapnya.

Baca juga -->  Kejari Konsel Beri Bantuan Berupa Sembako Kepada ODP.

Reporter : Idil
Editor : M.AL

WARTAWAN

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *